25 Agustus 2020

Tips Mengendarai Mobil BMW Tua Jarak Jauh


Mobil BMW dari berbagai seri dan tahun begitu digandrungi banyak orang, tak hanya anak muda tapi juga orang tua. Mobil BMW yang memiliki usia di atas 20 tahun sudah bisa dikategorikan sebagai mobil tua atau klasik. Meski sudah tua, mobil BMW tetaplah mobil nyaman untuk dikendarai, terbukti dari banyaknya yang menggunakan.

Terdapat beberapa seri sedan BMW tergolong tua yaitu seri 3 dan seri 5 seperti seri E30, E32, E34, E36, E38, dan E39. Mobil BMW tua secara fungsionalitas dan performance memang sudah menurun, sehingga tak sedikit yang membangun ulang dengan peremajaan sparepart mobil BMW tua tersebut.

Dengan kondisi penurunan fungsi dan performance, pemakai mobil BMW harus senantiasa peduli dan merawatnya, terutama saat akan melakukan perjalanan jarak jauh ke luar kota. Berikut disajikan tips mengendarai mobil BMW tua jarak jauh.

Perkakas atau peralatan mekanis mobil pokok adalah yang paling penting disiapkan apabila hendak bepergian jarak jauh. Beberapa peralatan perkakas mobil BMW yang harus dibawa antara lain kunci roda, dongkrak, sekring, baut bleeding, kunci busi, kunci pas dan kunci shock ukuran 6 sampai 32, kunci bintang, kunci L, obeng plus min, tang, isolasi, lem, sealer, bohlam lampu, air radiator, fanbelt cadangan, alat simbol darurat segitiga, setrum aki portable dan ban serep.

Setelah perkakas lengkap, paling tidak Anda punya sedikit pengetahuan dan pengalaman dalam memperbaiki mobil sendiri. Hal ini penting karena selengkap apapun peralatan yang Anda bawa namun tidak tahu cara menggunakan menjadi percuma. Di era internet, mungkin Google bisa sedikit membantu cara menggunakan perkakas tersebut.

Sebelum melakukan perjalanan jauh pastikan kondisi mobil aman secara keseluruhan. Parameter aman mungkin berbeda antara pemakai yang satu dengan yang lain. Namun, paling tidak mobil BMW tua yang akan dikendarai memenuhi standar keselamatan, aman dikendarai, dan mesin nyala normal tidak rewel.

Beberapa hal pokok yang perlu diperhatikan agar mobil bisa dikatakan aman untuk mampu melakukan perjalanan jarak jauh, seperti ke luar kota yaitu antara lain pastikan mobil nyala normal, temperatur mesin aman tidak gampang overheat, kondisi angin dan ban cukup baik, kaki-kaki mobil tidak ada gejala rusak atau ada suara-suara berisik, ban serep ada dan berfungsi baik, persneling atau sistem transmisi tidak bermasalah, rem berfungsi normal, dan power steering berfungsi baik.

Setelah dipersiapkan semua, mobil BMW tua pun sudah siap melakukan perjalanan jarak jauh. Namun, sekali lagi siapa pun tak akan pernah tahu apa yang akan terjadi dalam perjalanan, karena itu untuk selalu berdoa dan persiapkan mental dengan baik.

Ada kondisi tertentu yang mengharuskan seseorang untuk tetap melanjutkan perjalanan jarak jauh meski kondisi mobil belum bisa dikatakan baik secara keseluruhan. Untuk kondisi tertentu seperti itu hanya dilakukan oleh orang yang sudah berpengalaman saja, tidak dianjurkan untuk dilakukan pengendara secara umum. Demikian tips mengendarai mobil BMW tua jarak jauh, semoga sedikit membantu dan selamat sampai tujuan.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon