01 Juni 2018

Kilauan Investasi Emas



Kilauan investasi emas menggambarkan bahwa emas merupakan tempat investasi yang menguntungkan dalam jangka panjang. Jangan pernah berharap bisa menuai keuntungan dari investasi emas dalam jangka pendek.  Apakah Anda ingat 10 tahun yang lalu saat harga emas masih Rp200 ribuan per gram?  Ya, sekarang harga emas sudah mencapai Rp600 ribuan per gram. Emas merupakan salah satu alternatif investasi yang nilainya selalu meningkat dari waktu ke waktu. Emas tidak mengalami depresiasi seperti barang fisik lainnya yang mengalami depresiasi nilai seperti barang bergerak mobil dan motor.

Saat ini ada banyak lembaga keuangan bank dan lembaga keuangan non-bank yang menawarkan pilihan investasi emas dalam bentuk emas batangan. Ada juga yang menawarkan investasi emas pada harga sekarang, untuk kemudian dicicil selama jangka waktu tertentu.  Dan bila sudah jatuh tempo maka konsumen akan mendapat emas batangan yang sudah diangsur dengan tingkat harga terbaru.  Harga emas diperkirakan akan berlipat gAnda dalam jangka panjang bila diambil kemudian.

Nah  jelas Anda berada di jalur yang benar jika Anda ingin menginvestasikan uang di emas. Namun, hati-hati dalam memilih tempat atau perusahaan yang menawarkan investasi emas. Tidak sedikit masyarakat tertipu investasi emas bodong yang diikat dengan iming-iming bunga yang sangat tinggi dan hadiah emas batangan dalam waktu singkat, namun itu hanyalah sebuah tipuan belaka. Konsultasikan dengan manajer investasi sebelum memutuskan ke mana harus menempatkan dana investasi emas.

Ada juga yang menimbun emas di rumah pribadi.  Ya asalkan aman tidak masalah. Namun disarankan untuk menaruh emas dan sekuritas lainnya di bank (safe deposit box), meski hal ini tidak menjamin 100% aman.  Mengingat ketersediaan emas semakin langka di masa depan (hukum penawaran dan permintaan), maka nilai emas akan mengalami kenaikan dari tahun ke tahun.  Inilah salah satu rahasia kesuksesan investasi emas dalam jangka panjang.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon