Tampilkan postingan dengan label investasi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label investasi. Tampilkan semua postingan

31 Mei 2018

Tanah Primadona Investasi

Tanah Primadona Investasi


Anda punya dana khusus buat investasi tapi bingung mau diinvestasikan kemana? Simak ulasan berikut.  Tanah merupakan salah satu alternatif investasi yang memberi nilai pengembalian yang sangat menguntungkan (ROI) di masa depan. Harga tanah selalu mengalami kenaikan tiap tahun. Kenaikan bervariasi antara daerah yang satu dengan daerah yang lain.  Rata-rata kenaikan harga tanah adalah 10-20% per tahun.

Apabila Anda memutuskan investasi pada tanah, perhatikan beberapa hal berikut agar Anda tidak mengalami kerugian di masa mendatang. Beberapa hal tersebut antara lain : lokasi tanah jauh dari makam dan tidak berada dekat sutet (listrik bertegangan tinggi), posisi tanah tidak berada pada tusuk sate (T), lokasi tanah harus strategis dan memiliki prospek untuk berkembang di masa mendatang.  Disamping itu, perhatikan juga dokumen legalitas tanah tersebut, apakah sudah berupa sertifikat hak milik, sertifikat hak pakai, atau masih letter c. Pilihkan tanah yang sudah bersertifikat hak milik (SHM). Apabila tanah tersebut berSHM, pastikan pemilik sekarang masih hidup, agar proses di notaris tidak rumit.

Tanah ada beberapa macam, ada tanah pekarangan (sudah pengeringan), ada tanah sawah, dan tanah  wakaf (tidak diperjualbelikan). Untuk daerah tertentu, membeli tanah berupa sawah harus pembeli yang memiliki KTP yang sama dengan lokasi sawah yang akan dibeli. Berbeda dengan tanah pekarangan yang bebas dibeli oleh siapa pun dari daerah mana saja di seluruh Indonesia.

Sebagai gambaran, kenaikan nilai tanah setiap tahun berkisar antara 10% sampai 20%. Untuk lokasi tertentu yang sangat strategis, bisa jadi kenaikan tanah per tahun mencapai 30%, terutama di pusat-pusat kota dan bisnis.  Jadi jangan khawatir uang Anda tidak akan berkurang apabila investasi pada tanah. Namun sebaliknya, uang Anda akan naik berkali lipat dalam jangka waktu terntentu.

Sebagai perbandingan bila uang Anda disimpan di tabungan bank, maka pendapatan bunga tidaklah besar.  Dengan bunga bank yang dihitung harian dari saldo tabungan dengan tingkat bunga nol koma sekian persen, tentu sangat rugi bila tidak diinvestasikan di tanah. Jadi, tetap smart, safe, and wise dalam menginvestasikan uang Anda.

29 Mei 2018

Pentingnya Asuransi Perjalanan

Pentingnya Asuransi Perjalanan



Bagi Anda yang suka bepergian atau travelling baik untuk perjalanan dalam negeri maupun luar negeri, lindungilah momen-momen indah Anda selama dalam perjalanan.  Anda tidak tahu apa yang akan terjadi selama dalam perjalanan, apakah mengalami delay pesawat, peristiwa kecelakaan, kehilangan barang di bagasi, kecopetan, sakit, gempa bumi, tindak kejahatan teror bom, atau sampai meninggal dunia.  Untuk itu, penting sekali memproteksi diri dari kejadian yang tidak diinginkan selama melakukan perjalanan dengan mengikuti asuransi perjalanan (travel insurance).

Asuransi perjalanan adalah asuransi yang diberikan kepada konsumen untuk melindungi mereka selama dalam perjalanan.  Travel guard, Allianz TravelPro, Smart Traveller adalah beberapa contoh asuransi perjalanan yang bagus buat Anda dan keluarga. Ada berbagai macam paket asuransi perjalanan tergantung perusahaan asuransi yang mengeluarkan, seperti paket domestik, paket single trip, paket ASEAN, paket Asia, paket Eropa, dan paket Worldwide.  Asuransi perjalanan ada yang berlaku untuk 6 bulan dan 1 tahun. Setiap paket memiliki premi dan nilai pertanggungan yang berbeda-beda. Contohnya, asuransi perjalanan AXA Mandiri untuk paket Worldwide sebesar USD 135, sudah mendapat uang santunan kematian, kecelakaan, dan sakit yang mencapai USD 100.000.  Disamping itu, dengan paket Worldwide Anda juga mendapat uang pengganti untuk delay pesawat sebesar USD 500, dan uang pengganti kerugian akibat rumah yang terbakar selama ditinggal pergi mencapai USD 5000.

Syarat untuk pengajuan asuransi perjalanan secara umum copy scan KTP/Paspor, mengisi formulir pengajuan asuransi, dan batas usia pengajuan adalah 1-80 tahun. Bisa mendatangi langsung kantor asuransi terdekat di kota Anda. Namun beberapa marketplace sudah menyediakan jasa pendaftaran online untuk asuransi perjalanan, jadi tidak perlu repot datang ke kantor asuransi. Jadi Anda tinggal pesan online, bayar, dan tiket asuransi perjalanan pun sudah jadi, dan siap dicetak. Tambahan pula, beberapa perusahaan penyedia jasa travelling sudah bekerja sama dengan perusahaan asuransi untuk pendaftaran asuransi perjalanan ini.

Bagaimana bila Anda sudah ikut asuransi dari maskapai pesawat, apakah boleh ikut asuransi perjalanan?  Ya tentu saja boleh, semakin banyak anda ikut program asuransi maka semakin baik buat Anda dan keluarga.  Dalam pengurusan visa, biasanya diwajibkan untuk ikut asuransi perjalanan.  Oleh karena itu, jadilah traveller yang bertanggung jawab terhadap diri sendiri dan keluarga.  Karena masih banyak traveller atau wisatawan yang malas mengurus asuransi perjalanan. Atau bahkan masih ada yang belum tahu tentang keberadaan asuransi perjalanan ini. Ketenangan selama perjalanan begitu berharga yang tidak bisa dinilai dengan uang.  Selama memiliki asuransi perjalanan, Anda sudah tidak perlu khawatir lagi akan apa yang terjadi ke depannya, karena hampir semua sudah dicover dalam asuransi perjalanan. Enjoy your trip, safety first.
Asuransi sebagai Warisan Kekinian

Asuransi sebagai Warisan Kekinian




Apa yang ada di benak Anda kalau sudah bicara tentang warisan?  Sebagian besar tentu menganggap warisan adalah tentang pembagian harta orang tua misalnya berupa tanah (properti) kepada anak-anaknya. Perlu Anda tahu, tidak jarang hanya karena warisan sesama saudara bisa bertengkar, bahkan sampai ada yang mempidanakan orang tuanya ke pengadilan hanya karena masalah warisan. Oke, tunggu dulu, warisan yang akan diulas di sini memang agak “berbeda” dan kekinian, yaitu asuransi, iya asuransi.

Lho kok asuransi?  Mungkin di pikiran Anda asuransi itu merupakan sesuatu yang bermanfaat hanya untuk melindungi kita dari peristiwa yang tidak diinginkan di masa datang, alias sedia payung sebelum hujan.  Dan asuransi itu sesuatu yang akan Anda nikmati setelah Anda meninggal. Kok mau-maunya menikmati sesuatu setelah meninggal?  Pemahaman sederhananya adalah setelah Anda meninggal segala tanggungan yang Anda tinggalkan, akan dicover semua oleh asuransi. Jadi tidak ada beban tanggungan yang akan Anda tinggalkan dan Anda wariskan. Sejatinya yang akan menikmati nilai pertanggungan asuransi Anda adalah pasangan dan anak-anak Anda.

Kenapa asuransi disebut sebagai salah satu bentuk warisan yang kekinian? Karena, umumnya sebagian besar orang mengikuti program asuransi, baik asuransi jiwa maupun jenis lainnya, hanya untuk melindungi diri sendiri atau aset yang diasuransikan, an sich. Maka dari itu, segala nilai pertanggungan yang akan Anda peroleh di kemudian hari akan dinikmati oleh para pewaris Anda, yaitu pasangan dan atau anak-anak Anda.  Sederhana bukan. Permasalahannya, apakah Anda berniat ikut program asuransi atau tidak, itu saja. Ada semacam katabuan di sebagian masyarakat Indonesia yaitu bahwa dengan ikut asuransi maka menganggap sesuatu akan terjadi pada dirinya.

Terlepas dari seberapa besar nilai polis asuransi yang harus Anda bayarkan tiap bulan, banyak orang tua menganggap hal ini sudah menjadi suatu kebutuhan. Disamping untuk melindungi diri sendiri, juga untuk mewariskan nilai finansial yang tidak sedikit kepada para pewaris Anda.

Ada banyak asuransi yang tersedia di pasaran, tinggal Anda memilih sendiri asuransi mana yang cocok dengan Anda. Sebagai contoh ada asuransi Manulife, Prudential, AXA Mandiri, BRI Life, Asuransi Jiwa Bumi Putera, dan masih banyak lagi. Persiapkan masa tua Anda dengan baik dan seperlunya. Happy life.

27 Mei 2018

Jurus Penangkal Investasi bodong

Jurus Penangkal Investasi bodong


High risk high return adalah sebuah ungkapan umum dalam dunia investasi yang menyatakan bahwa investasi yang memiliki risiko tinggi akan memberikan tingkat keuntungan yang tinggi pula.  Investasi adalah suatu proses kegiatan menanamkan sejumlah uang di dalam suatu wadah objek investasi dengan harapan memberi tingkat keuntungan pada penanam modal (investor).  Kemudian investasi yang mengandung risiko tinggi apakah termasuk juga didalamnya investasi bodong?  Berikut akan diuraikan apa itu investasi bodong, kasus-kasus investasi bodong apa saja yang pernah terjadi di Indonesia, dan apa jurus penangkal investasi bodong.

Investasi bodong adalah alternatif investasi yang disediakan oleh perusahaan investasi kepada masyarakat luas dengan memberi tingkat return yang sangat tinggi, namun tidak memiliki ijin kegiatan operasional dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).  Perusahaan ini modusnya adalah penipuan berkedok investasi. Ciri-ciri investasi bodong antara lain menawarkan tingkat keuntungan yang sangat tinggi,  perusahaan investasi tidak memiliki izin operasional kegiatan dari Otoritas Jasa Keuangan, Bank Indonesia dan kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan Republik Indonesia.  Perusahaan investasi melakukan kegiatan bisnisnya secara diam-diam.

Kasus-kasus investasi bodong yang pernah terjadi di Indonesia dari tahun 2000 sampai tahun 2016 yang dihimpun dari berbagai sumber, seperti Daftar Alert Investasi Otoritas Jasa Keuangan Republik Indonesia dan media massa cetak nasional.  Namun penulis hanya menampilkan beberapa kasus saja tentang investasi bodong.  Pertama, PT Cakra Pelita Investasi, perusahaan investasi yang berdiri sejak 2016, berlokasi di Jakarta.  Kedua, PT Exist Assetindo, persuhaan investasi yang berlokasi di Bandung. Ketiga, PT Golden Bird, sebuah perusahaan investasi emas, berlokasi di Jakarta.  Keempat, perusahaan Starfive2u.com yaitu perusahaan pengelola dana investor melalui trading valas, komoditi, dan crypto currency sejak 2014.  Kelima, PT Alkifal Property, perusahaan Investasi bodong yang menawarkan kepemilikan rumah tanpa pembiayaan kredit pemilikan rumah.  Keenam, kasus investasi bodong Perusahaan investasi syariah PayTren milik ustad yusuf mansyur.  Ketujuh, kasus investasi bodong artis Sandy Tumiwa. Kedelapan, kasus perusahaan investasi PT Glory Golden Indonesia di Denpasar Bali.  Kesembilan, kasus investasi bodong PT East Cape Mining Corporation.  Kesepuluh, Groupmatic170 sebuah perusahaan investasi uang.  Kesebelas, PT Indoglobal Samrey International, sebuah perusahaan investasi forex.  Keduabelas, investasi bodong perusahaan PAndawa Group.  Ketigabelas, CV Kebun Mas Indonesia, perusahaan investasi emas di Solo.  Keempatbelas, Koperasi Serba Usaha Agro Cassava Nusantara. Kelimabelas, IDNFBS sebuah perusahaan online forex trading.  Dan masih banyak lagi contoh kasus investasi bodong di Indonesia.

Menangkal Investasi Bodong

Agar Anda tidak terkena investasi bodong, harus mengetahui jurus penangkal investasi bodong.  Adapun jurus penangkal tersebut antara lain :
  • Periksa apakah perusahaan investasi tersebut memberi tingkat keuntungan atau bagi hasil yang sangat tinggi.  Jika ya, segera tinggalkan.
  • Periksa izin operasional perusahaan investasi tersebut ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia, dan Disperindag kota setempat.  Jika tidak memiliki ijin dan berbadan hukum, segera tinggalkan.
  • Periksa kegiatan operasional di lingkungan kerja apa ramai atau sepi.  Jika sepi segera tinggalkan.
  • Periksa apakah perusahaan investasi tersebut melakukan pemasaran secara sembunyi-sembunyi atau terbuka.  Jika sembunyi-sembunyi segera tinggalkan.
  • Periksa rekam jejak perusahaan investasi tersebut apakah sudah berjalan lama atau baru.  Jika baru saja berjalan kurang dari 2 tahun, segera tinggalkan.
  • Periksa nama perusahaan investasi tersebut di Daftar Alert Investasi (DAI) Otoritas Jasa Keuangan Republik Indonesia.
High Risk High Return

High Risk High Return


Di dunia investasi, dikenal istilah high risk high return, artinya dalam suatu investasi yang menawarkan tingkat keuntungan yang tinggi juga mengandung risiko kerugian yang tinggi pula. Sebaliknya, bisnis yang mengandung tingkat risiko kerugian yang rendah akan memberikan tingkat keuntungan yang rendah pula. Uang bisa didapat dalam jumlah banyak dalam waktu sekejap, namun juga bisa hilang dalam waktu sekejap. Salah satu ciri masyarakat berkembang lebih memilih investasi yang berisiko tinggi. Berbeda dengan masyakarat maju yang cenderung memilih investasi dengan tingkat risiko rendah dan lebih aman. 

25 Mei 2018

BPJS Primadona Asuransi Kesehatan

BPJS Primadona Asuransi Kesehatan


Tidak ada orang kaya dalam dunia medis.  Seluruh masyarakat mempunyai hak yang sama dalam mendapatkan fasilitas dan layanan kesehatan yang layak dan berkualitas.  Oleh karena itu, seluruh masyarakat perlu tahu bahwa saat ini pemerintah sudah menanggung biaya kesehatan melalui program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Layanan kesehatan yang diberikan meliputi layanan kesehatan tingkat pertama dan tingkat lanjutan seperti rawat inap (In-Patient Treatment) dan rawat jalan (Out-Patient Treatment).  Sudah 176 juta orang yang terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan di Indonesia, menunjukan kesadaran sosial yang tinggi akan arti penting kesehatan tubuh dan jiwa raga.

Tidak seorang pun yang tahu kapan dia akan sakit atau meninggal dunia. Mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan sangat penting dengan mengikuti program asuransi kesehatan.  Asuransi kesehatan adalah salah satu produk asuransi yang diberikan kepada seseorang apabila mengalami sakit atau meninggal dunia.  Dalam asuransi kesehatan sudah termasuk pula asuransi jiwa. Semua penyakit sudah ditanggung dalam asuransi kesehatan BPJS, kecuali sakit karena narkotika dan HIV/Aids.  

Bagi Anda yang belum mendaftar asuransi kesehatan BPJS, bisa segera mendaftarkan diri di kantor BPJS terdekat.  Ada pilihan kelas yang dapat diikuti antara lain kelas 1, kelas 2 ,dan kelas 3.  Iuran bulanan untuk kelas 1 sebesar IDR 80.000, untuk kelas 2 sebesar IDR 50.000, dan untuk kelas 3  sebesar IDR 30.000.  Perbedaan kelas tersebut hanya pada ruangan rawat inap, sedangkan untuk biaya pengobatan dan operasi ditanggung sama besarnya untuk semua kelas.

Dalam beberapa kesempatan, penulis menemukan masih ada saja masyarakat yang belum ikut program BPJS Kesehatan. Disamping malas dan gengsi, sebagian masyarakat belum mengetahui akan manfaat program BPJS ini. Dalam keadaan sehat menganggap tidak perlu ikut program BPJS, tetapi setelah sakit baru sadar akan arti pentingnya BPJS Kesehatan. 

BPJS kesehatan merupakan subsidi silang dari orang sehat kepada orang sakit. Dari penyakit ringan sampai penyakit berat (termasuk tindakan operasi), biaya ditanggung semua oleh BPJS Kesehatan.  Jadi sangat rugi bila Anda tidak ikut program BPJS Kesehatan.  Perlu diketahui, BPJS ada 2 macam yaitu BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan.  BPJS Ketenagakerjaan merupakan progarm BPJS yang mana iuran bulanan ditanggung perusahaan kepada para karyawannya, sedangkan BPJS Kesehatan adalah program BPJS secara mandiri yang mana iuran bulanan dibayar langsung oleh masyarakat.

Di Indonesia, asuransi kesehatan umumnya disediakan oleh perusahaan asuransi sosial, perusahaan asuransi jiwa, dan perusahaan asuransi umum.  Beberapa perusahaan asuransi tersebut antara lain AXA life, AXA Mandiri, Cigna, Bumi Putera, Prudential, Manulife, Panin, AIA Financial, Allianz, AIG, Magna, Sinar Mas, dan masih banyak lagi. Jenis layanan kesehatan yang dicover antara lain biaya berobat, biaya operasi, biaya obat, rawat inap, kecelakaan diri, meninggal dunia, biaya transfusi darah, biaya konsultasi, dan lain-lain.  
Bila Anda seorang karyawan, biasanya sudah didaftarkan asuransi kesehatan oleh perusahaan tempat bekerja. Perusahaan tempat bekerja mempunyai pilihan untuk mengikutsertakan para pekerjanya di program BPJS Ketenagakerjaan atau di program asuransi kesehatan perusahaan swasta.

Tindakan pencegahan dan pengobatan harus diberikan akses secara luas kepada seluruh masyarakat di dunia (World Health Organization atau WHO).  Seluruh negara anggota WHO sudah bersepakat memberi layanan kesehatan berkualitas dan menanggung biaya pengobatan seluruh masyarakat yang ada di wilayah negaranya masing-masing.  Generasi milenial sudah sepatutnya sadar akan arti penting sehat, bukan jatuh sakit dulu baru sadar.  Era sekarang adalah sebuah era dimana masyarakat sudah menjadi Raja untuk mendapatkan akses layanan kesehatan, karena seluruh biaya pengobatan sudah menjadi tanggungan pemerintah.